RF
Mari ke Dapur dan Membuat Gulai Udang Tahu!

Mari ke Dapur dan Membuat Gulai Udang Tahu!

20 Mei 2020
2034x
Ditulis oleh : Writer

Siapa yang tidak kenal tahu? Makanan populer, murah meriah ini menjadi salah satu makanan wajib yang menjadi persediaan di kulkas. Selai populer, murah, dan meriah, tahu ini juga mudah mengolahnya. Tahu goreng, tahu kukus, tahu isi, dan berbagai tahu-tahu lainnya sangat mudah untuk diolah menjadi berbagai masakan. Baik itu sebagai bahan utama, bahan pendamping, maupun bahan pelengkap.

Hari ini kita olah tahu menjadi sesuatu yuk. Tapi sebelumnya kita lihat dulu selain keistimewaan tahu di atas tadi, ternyata tahu juga benyak mengandung manfaat bagi kita yang mengkonsumsinya lho. Ternyata tahu  mengandung asam amino yang paling baik sebagai sumber protein nabati. Selain mengandung protein, tahu juga mengandung lemak, karobohidrat, kalori, mineral, vitamin E, vitamin B 12, kalium, dan kalsium. Tahu juga baik untuk kesehatan jantung dan  jaringan otak. Sangat banyak bukan manfaatnya?

Oke hari ini kita mengolah tahu menjadi gulai udang tahu! Kita menggunakan 400 gram udang, beberapa buah tahu, 500 ml santan dari 1 butir kelapa, 1 batang serai, 4 cm lengkuas, 2 buah asam kandis, garam, gula, dan minyak goreng. Sebagai bumbu halus, gunakan 4 butir bawang merah, 4 siung bawang putih, 4 buah cabai merah, 2 cm jahe, dan 2 cm kunyit.

Kita mulai mengolahnya. Bersihkan udang dan potong-potong tahu. Memarkanlah serai dan lengkuas. Gorenglah tahu hingga kekuningan, kemudian tiriskan. Masak santan hingga mendidih bersama dengan bumbu halus tadi, tambahkan juga serai dan lengkuas, lalu aduk-aduklah. Selanjutnya adalah masukkan udang dan tahu. Sebagai catatan masaklah dengan api kecil ya. Kemudian tambahkan asam kandis, juga garam, dan gula. Lakukan koreksi rasa. setelah matang angkat dan selesailah membuat gulai udang tahunya.

Ayo terus semangat!

Baca Juga:
Tren Busana Muslim Modern 2018 yang Bikin Tampilan Makin Hits

Tren Busana Muslim Modern 2018 yang Bikin Tampilan Makin Hits

Fashion      

4 Okt 2018 | 3534 FDT


Busana muslim saat ini menjadi salah satu fashion yang semakin digandrungi masyarakat, bahkan busana muslim sudah menjadi kebutuhan primer untuk sebagian besar masyarakat. Daya beli ...

pesantren modern di bandung

Rumah Solusi Aisyah Al Ma’soem, Inspirasi Nyata Bagi Sekolah Rakyat Indonesia

Pendidikan      

15 Jul 2025 | 296 FDT


Di tengah tantangan besar dalam pemerataan akses pendidikan di Indonesia, inisiatif lokal yang konsisten dan berdampak seringkali menjadi sumber inspirasi bagi kebijakan nasional. Salah ...

Pelajaran yang Dibawa Oleh Kucing Untuk Kita

Pelajaran yang Dibawa Oleh Kucing Untuk Kita

Tips      

18 Mei 2020 | 4726 Writer


Kucing, ini adalah salah satu hewan yang benyak menarik perhatian orang, mulai dari para bayi, anak-anak, remaja, orang dewasa, hingga yang lanjut usia banyak yang menyukai hewan yang satu ...

Profil Puan Maharani (PDI-P) Daerah Pemilihan Jawa Tengah V

Mengenal Puan Maharani: Figur Perempuan Tangguh dari PDI-P untuk Jawa Tengah V

Politik      

27 Jun 2025 | 339 FDT


Puan Maharani adalah sosok penting dalam dunia politik Indonesia, terutama sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang mewakili Daerah Pemilihan Jawa Tengah V. Profil Puan Maharani ...

Ayo, Berwisata Kuliner Membuat Tahu Tek Surabaya!

Ayo, Berwisata Kuliner Membuat Tahu Tek Surabaya!

Kuliner      

14 Mei 2020 | 2126 Writer


PSBB pembatasan sosial berskala besar atau phisical distancing membuat kita merasa rindu akan masa ketika kita bebas bepergian, merasa rindu masa ketika bisa berwisata ke tempat yang kita ...

Cara Followers Jadi Ramai Menggunakan Jasa Viral

Hindari Penipuan! Kenali Ciri-Ciri Jasa Viral Instagram yang Terpercaya

Tips      

24 Maret 2025 | 399 FDT


Dalam era digital saat ini, media sosial seperti Instagram telah menjadi platform penting untuk mempromosikan produk dan meningkatkan bisnis. Banyak orang yang berlomba-lomba untuk ...