hijab
Keuntungan Menggunakan Aplikasi Kesehatan SehatQ.com

Keuntungan Menggunakan Aplikasi Kesehatan SehatQ.com

26 Mei 2020
1439x
Ditulis oleh : FDT

Sehat adalah kondisi tubuh yang seringkali dianggap tidak terlalu penting bagi sebagian masyarakat, jarang berolah raga atau tidak olahraga samasekali, kurangnya beristirahat yang sering dilakukan oleh sebagian orang. Padahal gaya hidup yang seperti ini tentunya sangat beresiko terhadap datangnya suatu penyakit. Kita akan baru menyadari betapa berharganya kesehatan itu ketika kita terkena suatu penyakit karena menyembuhkan suatu penyakit itu membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Oleh karena kita harus membiasakan diri kita untuk menanamkan pola hidup sehat agar badan tetap sehat.

Masalah kesehatan seiring kemajuan teknologi yang semakin canggih kini sudah sangat mudah. Kerjasama antara teknologi digital dan kesehatan dibuktikan dengan mulai terciptanya bermacam aplikasi kesehatan melalui smartphone untuk membantu menjaga dan memantau kesehatan dengan mudah dan praktis. Terlebih masyarakat kini tidak bisa lepas dari smartphone dan kesehatan adalah suatu hal yang tidak dapat lepas dari kehidupan manusia sekarang ini. Dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi telah hadir SehatQ.com sebagai aplikasi kesehatan untuk membantu melayani kesehatan masyarakat dengan mudah, nyaman, aman, cepat dan profesional agar kondisi tubuh tetap sehat, fit dan aktif.

Aplikasi SehatQ merupakan aplikasi kesehatan terbaik, karena memiliki fitur yang sangat menarik diantaranya Chat dokter. Selain itu Anda akan disuguhi dengan beberapa fitur menarik seputar kesehatan dan kecantikan. Aplikasi SehatQ hadir untuk mengatasi masalah kesehatan bagi banyak orang yang memiliki kesibukan dan yang memiliki mobilitas tinggi di kota-kota besar. Selain itu di masa pandemic covid 19 sekarang ini, dimana orang harus mengurangi aktifitas diluar rumah sehingga kehadiran aplikasi kesehatan ini sangat penting dan perlu dimiliki oleh masyarakat.

Oleh sebab itu, kecanggihan teknologi harus dapat dimanfaatkan sebaik mungkin dengan menginstall SehatQ di smartphone Android ataupun iPhone yang akan selalu siap memberikan kemudahan dalam layanan kesehatan untuk semua orang, dimana saja dan kapan saja. Terlebih aplikasi ini telah terintegrasi antara dokter, rumah sakit, apotek, tindakan medis yang akan memenuhi kebutuhan medis di setiap saat. Berikut ini beberapa keuntungan menggunakan SehatQ, diantaranya :

Tersedia Konsultasi Dokter Online

SehatQ menyediakan fitur konsultasi dokter gratis. Fitur ini memudahkan pengguna untuk melakukan konsultasi kesehatan secara langsung dengan dokter-dokter terpercaya dan tentunya sudah bersertifikat (STR). Cara menggunakan fitur konsultasi ini pun sangatlah mudah. Untuk hal keamanan data atau privacy, SehatQ sangat menjamin kerahasiaan data-data pasien. Dan untuk saat ini, layanan konsultasi dokter SehatQ hanya tersedia dari Senin hingga Jumat dari pukul 07.00 hingga pukul 20.00.

Informasi Obat

SehatQ menyediakan fitur informasi obat yang lengkap dari A sampai Z. Selain itu SehatQ memberikan informasi detail tiap obat, seperti golongan obat masuk dalam golongan obat keras yang perlu menggunakan resep dokter, obat generik atau obat lainnya, kemasan, deskripsi obat, indikasi (manfaat) obat, harga eceran obat, dan informasi penting lainnya seperti kontradiksi dan interaksi obat dengan obat lain.

Booking Dokter

Dulu, bila ingin melakukan janji dengan dokter harus berkunjung terlebih dahulu ke pusat-pusat layanan kesehatan, tetapi sekarang dengan kehadiran SehatQ semuanya dapat dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone. SehatQ menyediakan fitur kepastian untuk dapat bertemu dengan dokter, seperti hari apa dan jam berapa. Sehingga pasien tidak perlu menunggu terlalu lama untuk mengantri. Platform SehatQ menampilkan direktori dokter sekitar 15.941 dokter.

Mudah Menemukan Fasilitas Kesehatan

Menggunakan aplikasi SehatQ memudahkan penggunanya menemukan fasilitas kesehatan,  seperti klinik, rumah sakit, lab, ataupun puskesmas. Dengan fitur pencarian rumah sakit, SehatQ dapat memberikan informasi berbagai fasilitas kesehatan di sekitar kita. Jadi Anda tidak perlu bingung atau repot untuk bertanya kepada orang lain karena SehatQ direktori fasilitas kesehatan disiapkan dengan lengkap.

Informasi Penyakit dari A hingga Z

Fitur informasi penyakit yang disediakan oleh SehatQ, yaitu memberikan informasi mengenai penyakit secara detail. Mulai dari pengertian dalam ilmu medis dan ulasan yang mudah dimengerti oleh orang yang awam. Dari penjabaran pengertiannya, dijelaskan mengenai gejala, penyebab, diagnosis, pengobatan, pencegahan, kapan harus berkonsultasi, dana apa yang perlu dipersiapkan sebelum berkonsultasi dengan dokter. Informasi Daftar Penyakit ini disusun berdasarkan abjad, mulai dari A sampai Z. ini untuk memudahkan bagi pembaca untuk mencari atau menyeleksi informasi penyakit yang dibutuhkan.

Aplikasi kesehatan adalah salah satu aplikasi yang wajib dan perlu Anda miliki di smartphone Anda. Karena dengan memiliki aplikasi kesehatan, Anda dapat mengetahui kondisi kesehatan Anda kapanpun dan dimanapun. Apabila Anda ingin mengakses SehatQ dapat Anda lakukan dengan mengunjungi website SehatQ.com ataupun Anda dapat mengunduhnya dan menginstal aplikasi SehatQ melaui Playstore atau Applestore di Smartphone Anda. Semoga bermanfaat.  

Baca Juga:
Tips Memilih Kontraktor Bangunan Profesional Dan Terpercaya

Tips Memilih Kontraktor Bangunan Profesional Dan Terpercaya

Tips      

3 Sep 2019 | 1841 FDT


Tips Memilih Kontraktor Bangunan Profesional Dan Terpercaya - Zaman sekarang semua orang bisa mencari informasi secara mudah dari internet termasuk mencari referensi desain pembagunan ...

Kembangkan Bisnismu dengan Cepat! Jasa Like Instagram Terpercaya untuk Meningkatkan Brand Awareness dan Penjualan

Kembangkan Bisnismu dengan Cepat! Jasa Like Instagram Terpercaya untuk Meningkatkan Brand Awareness dan Penjualan

Tips      

10 Jul 2024 | 204 FDT


Dalam dunia bisnis yang kompetitif saat ini, kehadiran online dapat membuat perbedaan besar dalam kemajuan suatu bisnis. Salah satu platform yang paling populer untuk membangun brand ...

Inilah Olshop Hijab Printing Dan Busana Muslim Kekinian Murah

Inilah Olshop Hijab Printing Dan Busana Muslim Kekinian Murah

Fashion      

25 Feb 2021 | 1417 FDT


Sekarang ini online shop sudah sangat banyak sekali bertebaran, dan kamu bisa membeli barang apapun yang kamu inginkan dengan cepat seperti hijab dan busana muslim. Hijab dan busana ...

Gaya Hidup Yang Membuat Generasi Milineal Cenderung Berperilaku Boros

Gaya Hidup Yang Membuat Generasi Milineal Cenderung Berperilaku Boros

Tips      

12 Jun 2020 | 1634 FDT


Banyak yang mengatakan bahwa generasi milenial adalah generasi yang boros dibandingkan dengan generasi-generasi sebelumnya. Disebutkan jika generasi milineal menghabiskan uang untuk hal-hal ...

SERA Jadi Perusahaan Transportasi dan Logistik Terbaik di Indonesia dengan 5 Keunggulan Ini

SERA Jadi Perusahaan Transportasi dan Logistik Terbaik di Indonesia dengan 5 Keunggulan Ini

Nasional      

20 Okt 2022 | 1020 FDT


Di Indonesia, industri transportasi dan logistik telah menghadirkan berbagai inovasi baru dalam setiap layanannya. Hal ini dilakukan untuk mengiringi perkembangan zaman dan teknologi yang ...

https://masoemuniversity.ac.id

Kuliah di Bandung dengan Suasana Kelas Dunia? Ma'soem University Jawabannya

Pendidikan      

27 Sep 2024 | 160 FDT


Bandung terkenal sebagai salah satu kota pendidikan yang menawarkan banyak pilihan kampus berkualitas. Namun, jika kamu mencari universitas dengan suasana kelas dunia yang mampu memberikan ...