
Malam Lailatul Qadar, malam yang diburu oleh semua umat Muslim di seluruh dunia. Malam Lailatul Qadar ini terdapat di sepuluh malam terakhir bulan Ramadhan. Mengapa sampai sebegitunya umat Muslim menginginkan mendapatkan malam Lailatul Qadar ini? Pada malam Lailatul Qadar ini semua amal ibadah akan berlipat pahalanya. Pahalanya melebihi beribadah selama 1000 bulan. Bayangkan siapa yang tidak menginginkan mendapatkan malam teristimewa yang satu ini? Di masa sebelum pandemi ini, banyak masjid yang menyelenggarakan itikaf. Bukan hanya anak-anak muda yang melakukan itikaf ini, banyak juga keluarga yang juga melakukan itikaf. Sungguh malam teristimewa ini menjadi hal yang diburu.
Walaupun kini masjid-masjid belum bisa menyelenggarakan itikaf, bukan berarti kita tidak bisa beritikaf dan berburu keutamaan malam Lailatul Qadar dari rumah. InsyaAllah kita juga bisa melakukan itikaf ini di rumah masing-masing. Perbanyak dzikir, berdoa dengan penuh kesungguhan, lakukan solat malam, dan mengaji di rumah. Lakukanlah ini khususnya di sepuluh malam terakhir bulan Ramadhan.
Agar ibadah bisa lebih semangat dan optimal, yuk kita atur juga jadwal istirahat kita pada siang harinya. Usahakan kita atur agar aktifitas kita di siang hari tidak menguras habis energi kita. Umumnya ketika kita terlalu capai di siang harinya, malamnya akan juga mudah mengantuk. Sebisa mungkin kurangi aktifitas yang bukan wajib di siang hari.
Niatkan ini menjadi salah satu hal yang menjadi agenda dalam kegiatan ibadahmu di bulan Ramadhan. Minta juga pada Allah agar diberi kelancaran dalam melaksanakan ibadah-ibadah , khususnya pada bulan ini. Pergunakan bulan Ramadhan ini seoptimal yang kita bisa. Bulan Ramadhan adalah bulan yang sangat istimewa.
Ajak juga anggota keluarga dan teman-temanmu untuk ikut berburu keistimewaan malam Lailatul Qadar ini. Tentunya dengan melakukan berbagai ibadah dari rumah masing-masing ya.
Semoga informasi ini bermanfaat ya!
11 Okt 2025 | 570
FDT
Ingin liburan ke Jepang, Korea, atau China tanpa pusing mengurus visa? Kini kamu bisa mengajukan visa secara online tanpa perlu repot antre di kedutaan. Semua bisa dilakukan hanya dengan ...
Rumah Solusi Aisyah Al Ma’soem, Inspirasi Nyata Bagi Sekolah Rakyat Indonesia
15 Jul 2025 | 274
FDT
Di tengah tantangan besar dalam pemerataan akses pendidikan di Indonesia, inisiatif lokal yang konsisten dan berdampak seringkali menjadi sumber inspirasi bagi kebijakan nasional. Salah ...
Syarat Pendaftaran SNBT 2025: Persiapan Awal Masuk Perguruan Tinggi Negeri
8 Mei 2025 | 370
FDT
Memasuki tahun 2025, berbagai persiapan untuk pendaftaran SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) menjadi salah satu langkah penting bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studi ke ...
Cara Memilih Tempat Tes TOEFL yang Tepat untuk Hasil Maksimal
15 Apr 2025 | 624
FDT
Menghadapi ujian TOEFL merupakan langkah penting bagi banyak individu yang ingin melanjutkan pendidikan atau memulai karir di lingkungan internasional. Oleh karena itu, memilih tempat tes ...
Tas Kulit: Produk Kerajinan Tangan yang Selalu Timeless dan Strategi Promosi yang Efektif
7 Jun 2025 | 500
FDT
Tas kulit merupakan salah satu produk kerajinan tangan yang tidak hanya populer, tetapi juga memiliki daya tarik yang abadi. Sejak zaman dahulu, tas kulit telah menjadi simbol status dan ...
Redmi 13: Bukti Xiaomi Masih Menjadi Pilihan Utama untuk Ponsel Terjangkau
7 Jun 2024 | 1036
FDT
Xiaomi selalu dikenal sebagai salah satu pemimpin pasar ponsel terjangkau, dan hal itu terbukti dengan kehadiran Redmi 13. Ponsel terbaru ini membawa beragam fitur unggulan dengan harga ...