RajaKomen
Tertarik 'Berjalan-jalan' dengan Menulis? Baca Tips Ini!

Tertarik 'Berjalan-jalan' dengan Menulis? Baca Tips Ini!

20 Mei 2020
2414x
Ditulis oleh : Writer

Menulis ini adalah salah satu kegiatan yang bisa membawamu 'berjalan-jalan' tanpa kamu harus bepergian atau pun membeli tiket terlebih dahulu. Mengapa dengan menulis kita bisa 'berjalan-jalan'? Menulis adalah proses pikiran kita berjalan-jalan ke tempat sesuai dengan hal yang kita tuliskan. Bisa jadi ini adalah kegiatan berjalan-jalan yang cocok dilakukan di masa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar). Bagaimana tidak, kita bisa bepergian tanpa khawatir dengan kerumuman yang ada di bandara, stasiun, ataupun terminal.

Tapi mungkin adakalanya bepergian dengan menulis ini membutuhkan pembiasaan bagi yang belum terbiasa. Yuk kita lihat apa saja sih yang bisa dilakukan untuk memudahkanmu dalam menulis!

Menulis adalah salah satu cara untuk menuangkan kembali apa yang ada dalam pikiran kita. Hal yang dituangkan ini bisa pengetahuan, perasaan, pengalaman, keinginan, atau hal lainnya. Mungkin akan ada pertanyaan, “Bagaimana jika aku masih anak kecil, kan pengetahuannya belum sebanyak orang dewasa? “ Atau pertanyaan lainnya adalah “Bagaimana aku bisa menulis kalau aku tak bisa berkata-kata dengan panjangnya seperti kebanyakan penuli?”

Tenang, menulis itu adalah apa adanya kamu. Menulis tidaklah berarti semua harus seragam. Menuliskan dengan versi dirimu. Sesuai dengan usia dan juga kemampuanmu. Sejalan dengan waktu, engkau pun akan menemukan sendiri bagaimana kamu bisa berkembang dalam tulis-menulismu.

Bawalah sesuatu yang bisa dengan mudah engkau akses untuk menulis. Karena ide tulisan bisa muncul di mana saja dan kapan saja. Jika engkau tidak segera menuliskannya, terkadang ide tersebut terlupakan dan bahayanya bisa sampai sama sekali hilang dari pikiran. Kau bisa merekam dengan suara mengenai ide tulisanmu, menuliskannya di buku catatan, atau menuliskannya di gawaimu. Atau salah satu cara lainnya adalah terkadang ada juga yng menuliskannya sebagai chat kepada teman dan bilang, “Titip dulu ya ide tulisan ini.” intinya ada banyak cara kok untuk merekam sementara idemu sebelum engkau menuliskannya.

Pilih tempat yang menyenangkan untuk menulis. Carilah tempat di mana idemu bisa mengalir banyak tentunya untuk saat ini carilah tempat itu di rumah ya. Menulis di teras, di ruang tamu, di depan televisi, di dapur, atau di ruangan lainnya.

Cara selanjutnya adalah ayo mulailah dari sekarang!  

Berita Terkait
Baca Juga:
teknik_industri_s1_image

Apa Saja Prospek Karir Menarik Lulusan Jurusan Teknik Industri Pertanian Saat Ini?

Pendidikan      

7 Des 2025 | 91 FDT


Apa saja prospek karir menarik lulusan Teknik Industri S1 yang berfokus pada pertanian dan pangan saat ini, mengapa ini mendesak, dan bagaimana relevansinya dengan modernisasi sektor ...

Meningkatkan Peluang Lulus dengan Tryout Online Kimia UTBK

Meningkatkan Peluang Lulus dengan Tryout Online Kimia UTBK

Pendidikan      

17 Jun 2025 | 344 FDT


Persaingan untuk mendapatkan tempat di perguruan tinggi favorit semakin ketat setiap tahunnya, terutama bagi para siswa yang ingin memasuki program studi sains seperti kimia. Salah satu ...

Optimalisasi Pemahaman Konteks Akademik dalam Menjawab Soal TOEFL

Optimalisasi Pemahaman Konteks Akademik dalam Menjawab Soal TOEFL

Pendidikan      

18 Jan 2026 | 34 FDT


Pemahaman konteks akademik merupakan aspek fundamental dalam menjawab soal TOEFL secara tepat. Tes ini tidak hanya menguji kemampuan bahasa Inggris secara struktural, tetapi juga menilai ...

Kolaborasi dan Penelitian Unggulan di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember

Kolaborasi dan Penelitian Unggulan di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember

Pendidikan      

20 Maret 2025 | 473 FDT


Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember (FKM Unej) telah menjadi pusat unggulan dalam penelitian dan kolaborasi di bidang kesehatan masyarakat. Dalam beberapa tahun terakhir, FKM ...

Berapa Minimal Subscriber untuk Dapatkan Uang dari Youtube?

Berapa Minimal Subscriber untuk Dapatkan Uang dari Youtube?

Tips      

27 Jun 2024 | 2136 FDT


Monetisasi YouTube telah menjadi salah satu cara populer bagi para konten kreator untuk menghasilkan uang dari karya-karya mereka. Namun, seberapa banyak subscriber yang diperlukan untuk ...

sewa mobil cirebon

Wisata Murah Di Cirebon Dengan Mobil Rental

Pariwisata      

17 Okt 2019 | 3991 FDT


Wisata Murah di Cirebon dengan Mobil Rental - Kota Cirebon mempunyai daya tarik tersendiri bagi para pendatang dari luar kota untuk. Mulai wisata religi, wisata kuliner cirebon, wisata ...