RajaKomen
Tips Mengenalkan Ibadah Pada Anak...

Tips Mengenalkan Ibadah Pada Anak...

17 Mei 2020
1778x
Ditulis oleh : Writer

Bulan Ramadhan, ini adalah bulan yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim sedunia. Bagaimana tidak, bulan ini adalah bulan istimewa dengan limpahan kasih sayang dari Allah. Allah akan melipatgandakan berbagai amalan kita dibandingkan dengan pada bulan-bulan lainnya. Salah satu timing yang ditunggu-tunggu juga dalam bulan Ramadhan ini adalah di sepuluh hari terakhirnya. Di waktu ini orang-orang berburu untuk bisa mendapatkan malam Lailatul Qodar. Malam dengan kebaikan lebih dari seribu bulan.

Nah kebaikan dalam sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan ini juga bisa kita mulai kenalkan ke anak-anak lho. Terbayang bahwa sedari kecil mereka mengenal keistimewaan sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan ini, semoga pemahaman agama mereka akan semakin bertambah sejalan dengan perkembangan usia mereka.

Berikut ini ada beberapa tips bagaimana mengenalkan berbagai keistimewaan Ramadhan pada anak-anak!

Di masa sebelum pandemi di waktu-wakti seperti sekarang ini banyak kita jumpai acara-acara pesantren kilat atau MABIT (malam bina iman dan taqwa). Acara ini bisa menjadi pilihan aktifitas yang diikuti oleh anak-anak untuk semakin mengenalkan asyiknya beribadah. Apalagi jika beribadah ini dilakukan bersama dengan teman. Teman adalah penyemangat tersendiri bagi akan untuk menjalankan ibadah puasa, salat, dan berbagai ibadah lainnya.

Belakangan ternyata di beberapa sekolah diadakan juga MABIT online lho. Dari bangku sekolah dasar hingga sekolah mengengah atas. Terbayang betapa mengenalkan ibadah pada anak pun ‘belajar bersama’ bisa menjadi salah satu pilihannya.

Selain ‘belajar bersama’ teman, tentunya belajar mengenal agama ini dimulai dari rumah ya. Dengan membiasakan melakukan salat berjamaah, mengaji bersama, buka puasa bersama, dan berbagai kegiatan ibadah lainnya.

Di rumah juga bisa mengenalkan berbagai kisah nabi pada anak. Hal ini bisa melalui kegiatan mendongeng, baca buku bersama, atau menonton film bersama. Tentunya menonton film yang berhubungan dengan materi ibadah. Misal menonton film keutamaan berpuasa, keutamaan salat, dan lainnya.

Tentunya untuk mengenalkan berbagai kegiatan agama ini ke anak dengan pendekatan yang sesuai dengan tahapan perkembangannya ya. Kenalkanlah berbagai keasyikan dalam beribadah sehingga menumbuhkan rasa kesukaan anak dalam melakukan ibadah.

Semoga informasi ini bermanfaat ya!

Baca Juga:
Meningkatkan Subscribers dan Viewers Menggunakan Jasa Buzzer Youtube

Jasa Buzzer YouTube: Cara Mudah Mendapatkan Ribuan Views dalam Waktu Singkat

Tips      

25 Maret 2025 | 332 FDT


Dalam era digital saat ini, platform media sosial seperti YouTube menjadi salah satu tempat yang paling strategis untuk berbagi konten. Baik itu video tutorial, vlog, atau konten hiburan, ...

Bookmark untuk backlink

Meningkatkan SEO Anda dengan Menggunakan Bookmark Sosial untuk Backlink

Tips      

15 Mei 2025 | 259 FDT


Dalam dunia digital yang semakin kompetitif, optimasi mesin pencari (SEO) menjadi salah satu elemen penting dalam strategi pemasaran online. Salah satu cara efektif untuk meningkatkan SEO ...

Kelebihan Menggunakan Aplikasi Kasir Restoran Gratis dari Kasiresto.com untuk Pemilik Bisnis Kuliner dan Restoran

Kelebihan Menggunakan Aplikasi Kasir Restoran Gratis dari Kasiresto.com untuk Pemilik Bisnis Kuliner dan Restoran

Kuliner      

26 Jun 2025 | 740 FDT


Dalam industri kuliner, kecepatan layanan, akurasi pencatatan, dan efisiensi operasional adalah kunci untuk mempertahankan kepuasan pelanggan dan memperbesar keuntungan. Namun, banyak ...

Berapa Gaji Youtuber 1000 Subscriber?

Berapa Gaji Youtuber 1000 Subscriber?

Tips      

27 Jun 2024 | 912 FDT


Pernahkah Anda bertanya-tanya berapa gaji Youtuber dengan jumlah subscriber 1000? Youtube telah menjadi platform populer bagi banyak individu untuk membagikan konten kreatif mereka dan, di ...

SEO

Meningkatkan UX = Meningkatkan Peringkat SEO? Ini Faktanya!

Tips      

14 Mei 2025 | 246 FDT


Di era digital saat ini, pentingnya pengalaman pengguna (user experience atau UX) dalam menentukan kesuksesan sebuah situs web tak bisa diabaikan. Banyak pemilik situs web yang mengabaikan ...

Membangun Generasi Unggul: Peran Pendidikan Karakter di Ma’soem University

Membangun Generasi Unggul: Peran Pendidikan Karakter di Ma’soem University

Pendidikan      

10 Maret 2025 | 328 FDT


Di tengah dinamika dunia yang semakin kompleks, pendidikan tidak hanya bertugas untuk mencetak lulusan yang ahli di bidangnya, tetapi juga membentuk individu yang berkarakter kuat dan ...