RF
Mari Kita Buat Cumi Tumis Brokoli Untuk Hidangan Berbuka Puasa!

Mari Kita Buat Cumi Tumis Brokoli Untuk Hidangan Berbuka Puasa!

16 Mei 2020
2086x
Ditulis oleh : Writer
Berbuka puasa, ini adalah momen yang dinantikan banyak orang yang berpuasa. Bukan hanya anak-anak yang menantikan momen ini, orang dewasa juga menantikan ketika adzan magrib berkumandang kok. Momen berbuka puasa adalah momen kita berkumpul dengan anggota keluarga di rumah, khususnya pada bulan puasa tahun ini. Ketika pada bulan puasa sebelum-sebelumnya mungkin kita lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah saat berbuka puasa, tahun ini lah tahun di mana kita bisa penuh berbuka puasa bersama keluarga di rumah. Ayo kita pakai momen ini juga untuk menyiapkan sesuatu yang istimewa untuk berbuka puasa ini. Tentunya juga dengan menyiapkan juga untuk makan sahur ya. Hari ini kita coba untuk mengolah makanan laut alias seafood yuk! Kita coba untuk membuat cumi tumis brokoli. Bahan yang dibutuhkan adalah 200 gram cumi, 1 sendok minyak untuk menumis, 2 siung bawang putih, 1 cm jahe, setengah sendok teh merica bubuk, setengah sendok teh garam, setengah sendok teh minyak wijen, 150 ml kaldu, 200 gram brokoli, dan setengah sendok tepung kanji. Pertama, kita cuci bersih cumi lalu potong-potong. Kemudian concang halus bawang putih dan iris tipis jahe. Siapkan wajan dan panaskan minyak untuk menumis. Tumislah bawang putih dan jahe hingga harum. Masukkan cumi aduk-aduk hingga bumbu bercampur. Masukkan merica, haram, minyak wijen, dan juga kaldu. Aduk-aduklah hingga mendidih. Tahap selanjutnya adalah masukkan brokoli yang sudah dicuci dan dipotong-potong. Masukkan juga larutan kanji (sebelumnya campurkan kanji dengan sedikit air). Aduk-aduklah hingga kental. Lalu angkat setelah beberapa saat. Ayo, tunggu apa lagi kita siapkan cumi tumis brokoli ini!
Berita Terkait
Baca Juga:
teknik_industri_s1_image

Apa Saja Prospek Karir Menarik Lulusan Jurusan Teknik Industri Pertanian Saat Ini?

Pendidikan      

7 Des 2025 | 96 FDT


Apa saja prospek karir menarik lulusan Teknik Industri S1 yang berfokus pada pertanian dan pangan saat ini, mengapa ini mendesak, dan bagaimana relevansinya dengan modernisasi sektor ...

Google

Tryout Online Dokter Umum Terbaru: Pentingnya Review Harian dan Simulasi Ujian

Pendidikan      

10 Jun 2025 | 465 FDT


Persaingan dalam dunia kedokteran semakin ketat, terutama bagi para calon dokter yang ingin lulus Ujian Kompetensi Doctor Indonesia (UKDI). Untuk mempersiapkan diri menghadapi ujian ...

Google

Inilah Detail Skema CPNS 2026 yang Harus Anda Ketahui untuk Lolos Seleksi

Nasional      

12 Mei 2025 | 512 FDT


Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2026 semakin mendekat, dan banyak calon pelamar mulai mempersiapkan diri dengan segala informasi yang diperlukan. Dalam artikel ini, kita akan ...

Mengenal Portland IPA: Asosiasi Dokter & Dukungan Layanan Kesehatan di Oregon

Mengenal Portland IPA: Asosiasi Dokter & Dukungan Layanan Kesehatan di Oregon

Tips      

16 Jan 2026 | 45 FDT


Dalam lanskap kesehatan Amerika Serikat, terdapat beragam organisasi yang berperan penting dalam meningkatkan kualitas layanan medis. Salah satunya adalah Portland IPA, sebuah organisasi ...

pesanten Al Masoem Bandung

Kelebihan Program Bahasa Inggris di Boarding School Bandung

Pendidikan      

21 Okt 2024 | 630 FDT


Boarding School tingkat SMA kini semakin diminati oleh para orang tua dan siswa untuk memberikan pengalaman pendidikan yang lebih lengkap. Salah satu boarding school terkemuka di Bandung ...

Kenali Sistem Penilaian UTUL UGM Sebelum Terlambat!

Kenali Sistem Penilaian UTUL UGM Sebelum Terlambat!

Pendidikan      

21 Apr 2025 | 802 FDT


Penerimaan mahasiswa baru di Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Ujian Tulis (UTUL) selalu menarik perhatian calon mahasiswa. Setiap tahun, banyak calon peserta yang antusias untuk ...